UNSRAT Tetapkan Peraturan Akademik Baru Tahun 2025
Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) resmi menetapkan Peraturan Akademik terbaru melalui Peraturan Rektor Nomor 1 Tahun 2025 pada tanggal 13 Februari 2025. Peraturan ini menggantikan peraturan sebelumnya yang berlaku sejak tahun 2019, dan mulai diberlakukan untuk tahun akademik 2025/2026.
Peraturan baru ini hadir sebagai respon terhadap dinamika pendidikan tinggi nasional, termasuk penyesuaian terhadap kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), standar nasional pendidikan tinggi terbaru, serta kebutuhan akan sistem pembelajaran berbasis capaian (Outcome-Based Education/OBE).
Beberapa perubahan penting antara lain peningkatan beban studi untuk program magister dan doktor, penyesuaian bobot tugas akhir, serta penguatan sistem pembelajaran lintas program studi dan lintas kampus. Kurikulum kini dievaluasi setiap tahun dan wajib direvisi maksimal setiap lima tahun. Mahasiswa juga hanya akan mengikuti satu kurikulum aktif selama masa studi.
Dengan diberlakukannya peraturan ini, diharapkan proses akademik di lingkungan UNSRAT—termasuk di Program Studi S-1 Teknik Informatika—dapat berlangsung lebih adaptif, transparan, dan berorientasi pada kualitas serta relevansi dengan kebutuhan zaman.
Dokumen lengkap Peraturan Akademik UNSRAT Tahun 2025 dapat diunduh di: https://fatek.unsrat.ac.id/informatika/peraturan/